Jemaat GPM Neniari Laksanakan Workshop dan Pelatihan Pembuatan Bahan Khotbah dan Bahan Ajar Kontestual




Jemaat GPM Neniari melaksanakan kegiatan “Workshop dan Pelatihan Peningkatan Kapasitas Pelayan Gereja dalam Membuat Khotbah Dan Bahan Ajar SMTPI Kontekstual, pada 1-2 Juni di gedung gereja Elohim, Jemaat GPM Neniari, Jumat (21/6).

 

Jemaat GPM Neniari berada di Desa Neniari. Desa Neniari merupakan salah satu desa yang berada di pegunungan Pulau Seram. Letak geografis yang terpencil mempengaruhi sumber daya manusia. Hal ini terlihat pada data Renstra jemaat yang mencatat bahwa mayorita tingkat pendidikan terakhir anggota jemaat adalah sekolah dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP). Tentunya berdampak pada keterbatasan masyarakat dalam membuat bahan-bahan ibadah seperti materi khotbah dan bahan ajar SMTPI, untuk itu kegiatan workshop ini dipandang perlu untuk dilaksanakan.

 

Kegiatan ini melibatkan hampir seluruh badan pembantu pelayanan di Jemaat GPM Neniari, yakni : penatua, diaken, pengurus wadah/organisai pelayanan gereja juga pengasuh SMTPI, dengan total jumlah 41 peserta, serta menghadirkan pemateri yang ahli pada bidangnya, diantaranya; Workshop dan Pelatihan Bahan Ajar SMTPI oleh Martha M. Patty, Workshop dan Pelatihan Membuat Khotbah oleh Pendeta Jenne J R. Pieter.

 

Dalam kesempatan ini, peserta diberikan materi serta langsung melakukan paktek terhadap materi yang disampaikan tentang menulis bahan khotbah kontestual dan membuat bahan ajar kontekstual. Terlihat antusiasme dari para peserta dalam giat penulisan khotbah serta pembuatan bahan ajar.

 

Kegiatan ini berjalan secara lancar dengan baik dan tepat sasaran walaupun ditengah keterbatasan akses jalan yang sulit ditempuh, juga aliran listrik. Namun dengan alat pembangkit listrik atau Genset maka mendukung jalannya kegiatan.

 

Kegiatan ditutup dengan pemberian cenderamata dari para pemateri kepada Jemaat GPM Neniari. 



Klik disini untuk menonton Video Kegiatan