Alkitab TB2 Di Pelosok Maluku
_Oleh Dr. Sigit Triyono_Sekum LAI
“Pada 3 Mei 2023, kami berjumpa dengan seorang jemaat di Gereja Protestan Maluku (GPM) Jemaat Elemata, sebuah jemaat di pedalaman Seram Utara. Dia adalah warga sidi GPM yang baru. Dalam rangkaian penahbisan Gedung gereja tersebut, dia kedapatan memegang Alkitab TB2 (Terjemahan Baru edisi 2). Sungguh ini membuktikan upaya penjemataan TB2 harus kita laksanakan secara sungguh-sungguh,” ungkap Pdt. Elifas Tomix Maspaitella, Ketua Sinode GPM pada acara Ibadah Penjemaatan Alkitab TB2 di Ambon, 15 Mei 2023.
Jemaat GPM Elemata masuk di wilayah 3 T (Terdepan, Terpencil dan Tertinggal). Memiliki anggota 73 Kepala Keluarga. Masuk wilayah pelayanan Klasis Seram Utara yang terletak di Kecamatan Seram Utara, Kabupaten Maluku Tengah, Provinsi Maluku.
Untuk menuju ke jemaat ini, Ketua Sinode GPM bersaksi, “Harus menempuh perjalanan sulit dan cukup panjang waktu tempuhnya.” Dari Kota Ambon pertama-tama harus ke Wahai (Ibukota Kecamatan Seram Utara) lebih kurang 6 (enam) jam naik mobil dan menyeberang dengan kapal Feri. Kemudian dilanjutkan menuju ke Jemaat GPM Seatele dengan mengendarai mobil selama 45 menit. Dari Jemaat GPM Seatele berlanjut ke Jemaat GPM Kaloa (berjarak 29 Km) dengan mobil di jalan berlumpur selama 2,5 jam.
Sesudah menempuh perjalanan sepanjang 8 jam 15 menit, belum juga sampai ke Jemaat Elemata. Butuh menginap terlebih dahulu untuk memulihkan tenaga. Esoknya masih harus berjalan kaki dari Kaloa ke Elemata selama 5 (lima) jam. Berjalan kaki dengan kewaspadaan, menyusuri sungai Isal dan mendaki pegunungan di jalan berlumpur.
Luar biasa. Praktis satu setengah hari perjalanan dengan mobil, kapal Feri, berjalan kaki di jalan berlumpur dan mendaki pegunungan, barulah sampai ke Jemaat GPM Elemata di Kecamatan Seram Utara, Kabupaten Maluku Tengah, Provinsi Maluku. Yang lebih luar biasa, di tempat se terpencil itu, sudah didapati Alkitab TB2 (yang baru diluncurkan 9 Februari 2023 di Jakarta) dipegang oleh seorang warga jemaat GPM.
Ini tidak terlepas dari semangat Pimpinan Sinode GPM yang memutuskan untuk inden (memesan lebih dahulu) jauh sebelum Alkitab TB2 diluncurkan. Saya ingat prosesnya dimulai pada 21 Februari 2022 di tengah acara penandatangan MoU antara LAI dengan GPM di Jakarta. Saat itu hadir Ketua Sinode, Sekretaris Umum serta Wakil Ketua 2 Sinode GPM dan sesudah tanda tangan MoU menyampaikan rencana memesan Alkitab untuk Anggota Sidi baru GPM.
Sejak bulan Februari 2022 itulah terus berproses sampai diputuskan pada bulan Oktober 2022, dimana pimpinan Sinode GPM memesan 10.000 (sepuluh ribu) exp. Alkitab TB2 untuk Anggota Sidi baru GPM tahun 2023. Ibadah peneguhan sidi GPM serentak diadakan pada bulan April setiap tahun. Sinode GPM adalah Sinode Gereja pertama yang memesan Alkitab TB2. Tidak mengherankan bila pada bulan Mei 2023 Alkitab TB2 sudah berhasil menempuh jalan panjang dan sampai ke jemaat terpencil di Kecamatan Seram Utara. Puji Tuhan.
Sukacita ini semakin bertambah-tambah lagi dengan rangkaian acara: Malam Apresiasi Mitra LAI, Seminar, Presentasi, dan Ibadah Syukur Ulang Tahun LAI sekaligus Penjemaatan Alkitab TB2 di Kota Ambon tanggal 12-15 Mei 2023. Sebelumnya saya bersama Tim Perwakilan LAI Makassar menyempatkan diri beraudiensi dengan Kabid Bimas Kristen Provinsi Maluku pada 11 Mei 2023 di kantor wilayah Kementerian Agama Provinsi Maluku Jl. Sultan Hasanudin no 999 Kota Ambon.
Rangkaian acara pertama yaitu Malam Apresiasi Mitra LAI diselenggarakan pada 12 Mei sore sampai malam di Auditorium kampus Institut Agama Kristen Negeri Ambon, yang akan segera bermetamorfosa menjadi Universitas Kristen Negeri pertama di Indonesia. Dihadiri oleh 75 Mitra LAI dari unsur Pemerintah, Gereja, Pengusaha, Profesi dan aktivis Gereja. Acara ini bertujuan untuk memberikan apresiasi kepada seluruh Mitra LAI khususnya di Kota Ambon dan mengingatkan ulang untuk mendukung pelayanan menyebarkan kabar baik sampai ke pelosok negeri.
Dua kali seminar “Pembaruan Alkitab Terjemahan Baru Edisi Kedua” diselenggarakan pada 13 Mei 2022. Sessi pagi (10.00-13.00 WIT) diselenggarakan di Fakultas Teologi Universitas Kristen Indonesia Maluku (UKIM) dan dihadiri oleh lebih dari 350 mahasiswa dan dosen Teologi UKIM. Sessi siang (14.00-17.00 WIT) diselenggarakan di Baileo Oikumene Ambon dan dihadiri oleh lebih dari 200 orang pelayan serta aktivis Gereja interdenominasi di Kota Ambon dan Gereja Katolik.
Dengan narasumber utama Pdt. Anwar Tjen, Ph.D., Kepala Departemen Penerjemahan LAI, dengan tema “Firman Ilahi Berkuasa Membarui”, seminar ini mendapat respon sangat positif dari mayoritas peserta seminar baik di UKIM maupun di Baileo Oikumene Ambon. Semua peserta menyambut positif kehadiran Alkitab TB2 yang merupakan pemutakhiran terjemahan Alkitab Terjemahan Baru terbitan 1974.
Pada minggu 14 Mei 2023, saya, Pdt. Anwar Tjen, Ph.D., Ibu Diana Rampan (Kepala Perwakilan LAI Makassar), Ibu Milka dan Ibu Indri staf Perwakilan LAI Makassar berbagi tugas presentasi mandate, visi, misi dan program LAI ke 6 (enam) Gereja di Kota Ambon. Dalam presentasi ini juga diperkenalkan tentang Alkitab TB2.
Senin sore 15 Mei 2023 diselenggarakan ibadah pengucapan syukur ulang tahun LAI ke 69 sekaligus penjemaatan Alkitab TB2. Diadakan di GPM Jemaat Maranatha Ambon, pemberitaan firman dilayani oleh Pdt. Dr. Margaretha Hendriks, dan doa syafaat oleh Vikaris Jenderal Diosee Amboina R.D. Antonius Kawole Lerek yang mewakili Bapa Uskup Inno Ngutra. Dihadiri oleh Penjabat Walikota Ambon, Pimpinan Sinode GPM, Rektor UKIM, Rektor IAKN, pelayan Gereja dan umat Kristen serta Katolik Kota Ambon dan sekitarnya sebanyak lebih dari 550 orang. Acara sangat meriah oleh karena diisi dengan tarian, dan puji-pujian dari mahasiswa IAKN, UKIM, Gereja Katolik, dan GPM Jemaat Maranatha.
Rangkaian acara 12-15 Mei 2023 tidak terlepas dari kerja keras, kerja cerdas dan kerja iklhas seluruh Panitia yang diketuai oleh Drs. Femy Sahetapy, M.Si. dan Sekretaris Pdt Jonathan Siwalette, M.Si. beserta seluruh seksi dari berbagai unsur GPM dan Gereja Katolik.
“Agar umat Kristiani di Kota Ambon semakin dekat dengan firman Tuhan, maka Pemerintah Kota Ambon juga berkomitmen mendukung pelayanan LAI dengan akan memesan setidaknya 1000 exp. Alkitab TB2 tahun ini, untuk dibagikan bagi umat yang membutuhkan,” kata Drs. Badewin Wattimena, MSi. Penjabat Walikota Ambon pada akhir sambutannya. (ST.20.5.2023)